Tujuan
1. Mengetahui cara fermentasi dari bahan beras ketan
2. Mengetahui cara pemurnian etanol dari air tape ketan
3. Menganalisis kadar alcohol hasil fermentasi beras
ketan
Alat dan Bahan
Alat
1. Dangdang
2. Baskom
3. Sendok pengaduk
4. Kompor
5. Tampah
6. Alat destilasi (terbuat dari dua buah teko,salah satu
teko merupakan teko listrik, dan dihubungkan dengan selang ke teko yang lain)
7. Alat titrasi
8. Alcoholi meter
Bahan
1. Beras Ketan 1,5L
2. Ragi
3. Daun pisang
4. Air bersih
5. NaOH 0,3 M
6. Asam dikromat
7. Natrium Tiosulfat 1%
8. KI 1,2M
Cara membuat
A. Fermentasi beras ketan
1. Beras ketan (1,5 L) dicuci bersih menggunakan air,
setelah bersih beras ketan dimasukan ke dalam dangdang lalu dikukus hingga
setengah matang.
2. Pindahkan ke baskom lalu disiram air bersih
secukupnya, lalu kukus kembali hingga matang.
3. Setelah matang, pindah kan ketampah hingga beras ketan
menjadi dingin.
4. Setelah dingin taburkan ragi, aduk hingga merata.
5. Setelah merata pindahkan ke baskom yang telah diberi
daun pisang.
6. Tutup rapat, diamkan hingga menjadi tape ketan (1-3
hari), dan untuk mendapatkan air yang optimal diamkan +- 6 hari.
B. Pemurnian Etanol dari air tape ketan
1. Masukan air tape hasil fermentasi ke dalam alat
destilat yang dibuat sebelumnya.
2. Nyalakan alat destilat jaga agar suhu dalam destilat
tidak mencapai 100˚c
3. Hasil destilat didapatkan.
C. Uji Kadar alcohol
a) Menggunakan Alkoholi meter
1. Air etanol hasil destilasi dipisahkan, lalu salah satu
nya diberikan NaOH hingga pHnya menjadi Netral.
2. Lalu didestilasi Hingga memperoleh etanolnya.
3. Ukur kadar alcohol menggunakan alkkoholi meter.
b) Menggunakan Proses titrasi
1. Siapkkan etanol hasil destilasi.
2. Tambahkan larutan pati dan KI sebagai indicator larutan.
3. Siapkan larutan Natrium sulfat dalam Buret.
4. Mentitrasikan etanol dengan Natrium Tiosulfat hingga
larutan menjadi bening.
5. Hitung kadar etanol dari hasil titrasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar